Pantai Timang merupakan pantai yang sangat eksotis , pantai ini terletak di
Padukuhan Danggolo, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pantai Timang terdiri dari dua bagian pantai. Bagian pertama disebelah timur merupakan pantai berpasir putih yang sama dengan pantai-pantai kebanyakan . Bagian kedua di sebelah barat berbentuk batu-batuan terjal (bukit) yang langsung berbatasan dengan laut. Pada bagian inilah terdapat pemandangan pulau atau batu besar di seberang pantai. Pulau atau batu besar tersebut oleh masyarakat sekitar disebut sebagai Batu Panjang, Pulau Panjang dan Pulau Timang. Pantai Timang dan pulau Panjang terhubung melalui kereta gantung yang digerakkan pada tali yang menghubungkan antara pantai dengan puncak pulau.Tali yang digunakan berdiameter 4 cm dan mempunyai panjang kurang lebih 200 meter.Masyarakat sekitar biasa menggunakan kereta gantung tersebut untuk pergi memancing ikan dan lobster di pulau Panjang .
0 Komentar